Pantai di Bali

Senin, 09 Januari 2012

Jangan pernah mengaku pernah  berlibur ke Bali kalau belum mengunjungi pantai – pantai di sana. Yah, Bali memang terkenal dengan pantai-pantai yang terbentang dengan indahnya. Pantai indah di Bali tidak hanya pantai Kuta saja, masih banyak pantai yang wajib kita kunjungi pada saat berlibur,  dan bisa dikatakan banyak pantai yang lebih indah dari pada pantai Kuta, yang saat ini keindahannya sedikit ternodai dengan sering datangnya kiriman sampah dari sungai-sungai di Bali. Penasaran apa saja pantai-pantai tersebut ? Inilah jawabannya.

      1.       Pantai Dreamland
Pantai Dremland berlokasi di daerah Pecatu, sebuah daerah di daerah selatan Bali. Pantai ini menjadi salah satu pantai terindah di Bali. Keindahan dan kebersihan pantai ini menambah daya tarik wisatawan luar dan dalam negeri. Pasir putih dan celah karang yang terjal menjadi pemandangan yang begitu memikat mata untuk dipandang. Lokasi berpasir putih bersih di pantai sempit tepat di bawah dinding karang curam cocok untuk menikmati matahari tenggelam atau sekedar menyaksikan atraksi para peselancar.

      2.       Pantai Sanur
Pantai Sanur, pantai yang terkenal karena sunrisenya, hanya 6 km dari pusat Kota Denpasar dapat dicapai dengan mobil, sepeda motor atau kendaraan umum yang menghubungkan pantai Sanur dengan Kota Denpasar . Sepanjang pantai Bali ini menjadi tempat yang pas untuk melihat matahari terbit. Apalagi sekarang sudah dibangun semacam sanderan yang berisi pondok-pondok mungil yang bisa dijadikan tempat duduk-duduk menunggu matahari terbit. Selain itu, ombak di pantai ini relatif lebih tenang sehingga sangat cocok untuk ajang rekreasi pantai anak-anak dan tidak berbahaya.

      3.       Pantai Legian
Lokasi pantai Legian bersebelahan dengan pantai Kuta tepatnya di sebelah utara.  Tak heran bila suasana dan atmosfernya hampir serupa dengan Pantai Kuta meskipun pengunjungnya tentu tak sebanyak di Pantai Kuta. Selain jogging, duduk manis ataupun berenang, kegiatan bersepeda sangat cocok untuk menikmati keindahan alam pantai dan sekeliling.

      4.       Pantai Nusa Dua
Di daerah selatan pulau Bali juga terdapat pantai yang sangat indah dan eksotis, yaitu pantai Nusa Dua. Pantai nusa dua ini sangat indah, bersih, dan airnya juga tenang, hingga anak – anak bisa dengan leluarsa bermain di pantai ini. Di pantai ini banyak juga pengunjung yang datang sambil berkemping bersama keluarga. Banyak juga yang berjualan jajanan di pantai ini dan harganya sangat bermasyarakat.

5.       Pantai Seminyak
Pantai Seminyak terletak di utara Pantai Legian yang memiliki pantai dengan pasir berwarna putih. Pantai ini memiliki keindahan yang sama dengan Pantai Kuta atau pantai Legian. Disamping itu juga Pantai ini juga sangat disukai oleh para wisatawan dan para pengunjung karena tidak terlalu ramai. Banyaknya akomodasi mewah, butik – butik dan restoran terkenal dibangun ditempat ini sehingga Pantai Seminyak merupakan tempat favorit untuk dikunjungi.

      6.       Pantai Tanjung Benoa
Pantai ini sangat terkenal dengan aktivitas olah raga airnya seperti parasailing, windsurfing, glass bottom boat, waterskiing, jet ski dan masih banyak lagi. Dan kalau anda ingin mengunjungi pulau penyu, dimana kita bisa melihat banyak tempat penangkaran penyu, aktivitas tersebut umumnya dimulai dari Pantai Tanjung Benoa denga menggunakan boat yang bagian bawahnya terdapat kaca sehingga dengan mudah kita bisa melihat biota laut.

      7.       Pantai Jimbaran
Pantai Jimbaran adalah pantai yang indah dan terkenal akan sunsetnya. Pasirnya sama seperti pantai Kuta, berwarna putih dan sangat terawat. Di sore hari, pantai ini banyak digunakan untuk kegiatan melihat sunset, duduk-duduk, atau juga berenang. Sebagian juga menikmati suasana pantai dengan jogging dan bermain bola.

Cukup banyak bukan referensi pantai di Bali yang bisa dikunjungi selain pantai Kuta. Jadi mulailah cari referensi penginapan di sekitar pantai-pantai tersebut untuk dijadikan tempat menginap saat berlibur nanti. 

0 komentar:

Posting Komentar

 
My Tour Review © 2011 | Designed by Interline Cruises, in collaboration with Interline Discounts, Travel Tips and Movie Tickets
Blog Ping Tool Ping your blog